Player's Name / Photo ID / League's Name

Back

KALAHKAN PERST TABANAN, WAYAN ARSANA PUJI PROGRES ANAK ASUHANNYA

Jumat 11 Agustus 2017 20:51

    Libur jeda putaran pertama kompetisi Liga 1 U-19 selama dua pekan benar-benar dijadikan momentum untuk evaluasi untuk tim Bali United U-19. Beberapa uji coba pun diagendakan termasuk laga kontra Perst Tabanan di Stadion Debes, Tabanan hari Jumat (11/8) sore.
    Laga tersebut berkesudahan dengan skor 1-0 untuk tim Serdadu Tridatu muda, dimana satu-satunya gol yang tercipta lahir dari sundulan Dian Ramadhan.
    Mengenai laga tersebut, pelatih kepala Bali United U-19, Wayan Arsana menjelaskan bahwa pertandingan uji coba memang diagendakan untuk memberikan kesempatan kepada para pemain yang jarang mendapat kesempatan turun bermain. Selain itu pelatih asal Jimbaran tersebut juga ingin memperbaiki kelemahan tim di putaran pertama.
    “Kami ingin menjadikan laga uji coba ini kesempatan bagi para pemain yang selama ini tidak banyak mendapat waktu bermain. Selain itu beberapa perbaikan juga jadi fokus kami di laga uji coba kali ini, sehingga tim sudah siap menghadapi laga di putaran kedua nanti,” ujar Wayan Arsana.
    Mengenai pertandingan sore tadi, Wayan Arsana pun memberikan apresiasi terhadap progres yang ditunjukkan anak asuhannya. Namun dirinya tetap menyoroti penyelesaian akhir timnya yang masih belum maksimal.
    “Secara keseluruhan progres tim lumayan membaik. Pemain yang jarang mendapat kesempatan, tampil sangat maksimal untuk menunjukan progres mereka. Semangat mereka bersaing secara sehat untuk mendapatkan tempat utama juga terlihat. Namun kami juga masih memiliki pekerjaan rumah yaitu penyelesaian akhir. Banyak peluang yang diperoleh namun hanya satu gol yang tercipta,” kata Wayan Arsana.
    Tim Bali United U-19 dijadwalkan akan kembali menjalani laga uji coba pada hari Senin (14/8) mendatang kontra tim Porprov Denpasar di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar.
    Semangat terus Serdadu Tridatu muda!
Loading…