Player's Name / Photo ID / League's Name

Back

TERKAIT LUIS MILLA, INI KATA GEDE SUKADANA DAN IRFAN BACHDIM

Rabu 30 Agustus 2017 14:18

    Tiga pemain Bali United dipastikan akan bergabung dengan Timnas Indonesia Senior dalam laga uji coba kontra Timnas Fiji hari Sabtu (2/9) mendatang di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi. Dua diantara tiga pemain Bali United yang dipanggil yaitu I Gede Sukadana dan Irfan Bachdim buka suara tentang penilaiannya terhadap pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla.
    Sukadana yang ditemui usai latihan tadi pagi mengatakan sudah beberapa kali melihat cara main Timnas U-22 dibawah kepemimpinan Luis Milla. Walaupun belum pernah bekerja sama sebelumnya, namun Sukadana melihat pelatih asal Spanyol tersebut memiliki visi bermain yang cukup baik.
    “Beberapa kali memang saya sudah sempat menyaksikan pertandingan Timnas bersama Coach Luis Milla. Secara strategi saya pikir dia memiliki visi yang sangat bagus. Saya milihat gaya permainan yang diterapkan Coach Luis Milla adalah bermain operan pendek yang kebetulan saya pribadi lebih menyukai gaya main seperti itu. Semoga saya pribadi bisa cepat beradaptasi dengan gaya mainnya di Timnas nanti,” ujar Sukadana.
    Lain Sukadana, lain pula Irfan Bachdim. Bachdim mengaku sudah cukup mengenal Luis Milla karena sempat bekerja sama saat Timnas Senior menjalani dua pertandingan uji coba. Dirinya pun memuji Luis Milla sebagai pelatih yang memiliki kualitas yang sangat bagus.
    “Sedikit tidaknya saya sudah cukup kenal dengan Coach Luis Milla karena sempat bermain di dua pertandingan uji coba melawan Kamboja dan Puerto Rico. Pastinya dia pelatih berkualitas. Bisa dilihat saat Sea Games kemarin, Timnas U-22 bermain dengan sangat luar biasa. Intinya saya sangat senang bisa kembali bergabung dengan Timnas Indonesia,” kata Irfan Bachdim.
    I Gede Sukadana, Irfan Bachdim, dan Stefano Lilipaly dijadwalkan akan bertolak menuju Jakarta hari Kamis (31/8) besok untuk berkumpul dengan pemain lainnya sebagai persiapan Timnas Indonesia senior menjalani pertandingan uji coba melawan Timnas Fiji.
    Semangat untuk Sukadana, Bachdim, dan Lilipaly. Ayo berikan yang terbaik untuk Tim Garuda!
Loading…